Battlefield 3 |
Gamer mana yang tak kenal dengan franchise Battlefield? Proyek game First Person Shooter andalan DICE ini akhirnya akan mempunyai seri terbaru lagi. Yap, seri selanjutnya mengambil judul Battlefield: Hardline. Dari berita-berita yang beredar, seri selanjutnya ini mengusung tema yang berbeda dari seri sebelumnya. Dari Army yang melawan Army menuju ke Cops yang melawan Heister.
Terdengar seperti Counter Strike? Atau mungkin Payday versi Counter Strike (maksa)? Mode-mode didalam game yang akan datang juga makin membuat game ini melenceng jauh dari asalnya. Ada Heist Mode, Rescue Mode, Hotwire Mode and Bloodmoney Mode. Trailernya bisa lihat dibawah.
Dan, di hari setelah beredarnya berita-berita mengenai Battlefield: Hardline ini, yaitu tepat HARI INI ... Saya terlalu hype sepertinya. Yap sesuai judulnya, Battlefield 3 lagi 'Open the House'! "Lho katanya gratis?" Ehem, Origin menyebut 'gratis' dengan sebutan 'Open the House'. Gak keren lah kalau tulisannya 'GRATIS TIS!' apalagi 'Gretongan'. Yah, kasihan juga ya yang udah bela-belain beli pada akhirnya digratisin (walau promo gratisnya cuma seminggu).
Uyeah! |
Entah apa yang berada didalam pikiran EA Games selaku publisher sehingga mereka ingin menggratiskan game yang sukses dalam pasaran itu (denger-denger sih begitu). Mungkin ini bentuk rasa syukur mereka atas munculnya produk baru yang akan mempertebal dompet mereka atau mereka akan tahu masa kejayaan game ini akan kadaluarsa karena orang-orang beralih ke yang lebih baik, tapi gak tahu juga sih nantinya Hardline bakal sebagus apa. Tapi denger-denger (lagi) multiplayer di game ini masih rame dan masih banyak diminati.
Sampai sekarang saya belum klaim dan tak tahu harus senang atau gimana. Senang karena melihat game ini gratis apalagi saya belum mencobanya SAMA SEKALI (hiks). Tapi saya juga ada rasa takut, komputer yang saya pakai ini gak kuat untuk main game ini. Mungkin kuat, tapi entah bakal stuttering, lag, bahkan bluescreen, hm.
Jadi tunggu apalagi? Bagi yang ingin memilikinya klaim segera! Sebelum tanggal 4 Juni 2014. Klaim disini (Buat akun Origin dulu ya kalau belum punya).